Tips Membuat Masker Wajah dari Mentimun

Tips Membuat Masker Wajah dari Mentimun. Banyak bahan alami yang bisa di olah menjadi masker kecantikan wajah, yang bermanfaat untuk mengecilkan poro-pori dan menghilangkan flek-flek hitam pada wajah. Salah satu masker wajah yang sederhana dan menghasilkan hasil yang bagus adalah masker dari buah mentimun. Buah mentimun mengandung zat pendingin sehingga bagus untuk mengademkan wajah dan mengandung zat getak yang bermanfaat untuk mengetatkan dan mengencangkan wajah.

Mentimun termasuk buah-buahan sayuran yang bisa dikonsumsi dengan langsung sebagai snack. Disamping snack anda bisa mengolahnya menjadi bahan kecantikan alami, yakni masker wajah. Bagi yang ingin mencoba, yuk kita lihat tips membuat masker wajah dari mentimun.
Tips Membuat Masker Wajah dari Mentimun

Membuat Masker Wajad dari Mentimun

Resep Satu:
  1. Blender mentimun hingga halus, saring hasilnya dan tampung air saringan atau sari mentimun
  2. Tambahkan sari lemon atau jeruk nipis dalam mentimun, ini bermanfaat sebagai penglicin sekaligun mengangkat sel kulit mati diwajah
  3. Kocok putih telur secara terpisah dan masukkan kedalam cairan mentimun tadi, aduk-aduk merata
  4. Selanjutnya, aplikasikan ramuan ini pada wajah dan bagian leher, diamkan selama 20 menit dan bilas dengan bersih
Resep Dua:
  1. Ambil mentimun dan potong-potong kecil, masukkan 1 sdt mint, 1 sdm. jus lemon, dan 1 butir putih telur.
  2. Masukkan semua bahan dalam blender dan blender hingga halus, simpan dalam lemari es 10 menitan
  3. Kemudian oleskan pada seluruh wajah anda dan leher
  4. Diamkan selam 20 menit dan bilas dengan air hangat dilanjutkan dengan air dingin
Resep Tiga:
  1. Siapka setengah mentimun dan setengah alpukat
  2. Tambahkan 2 sdm susu bubuk dan satu putih telur
  3. Blender semua bahan hingga halus, dingin dalam lemari pendingin selama 30 menit
  4. OLeskan pada wajah dan leher selama 20 menit dan bilas dengan air hangat dan air dingin.
Inilah beberapa cara membuat masker wajah dari mentimun yang mudah dan sederhana namun memberikan hasil yang luarbiasa. Mentimun selain mudah didapat juga mempunyai harga yang sangat terjangkau sehingga bisa dengan didapatkan dipasaran. Atau anda bisa juga menanam tanaman ini dipakrangan atau kebun, karena mentimun bisa penen dengan cepat. Selain bisa dimakan, dijual dan bisa juga dibuat masker wajah kapan-kapan anda membutuhkannya.

Komentar